Mengenal Laksamana Cheng Ho
Nama Laksamana Cheng Ho sangat familiar di kalangan masyarakat Indonesia. Bukti pelayarannya bahkan masih terlihat jelas di Nusantara. Persinggahannya di Semarang menginspirasi pembangunan sebuah petilasan penjelajah muslim asal Tiongkok tersebut yang kini dikenal sebagai Kelenteng Sam Poo Kong.