Ujian Demi Ujian, Ternyata Allah Ijinkan Kita Berhasil Melewatinya…

  • Tanggal : 2024-11-19

Single blog Details

Sahabat, ingatkah saat kita pernah merasa ada masalah yang begitu berat, seolah tak mungkin kita lalui? Namun, hari ini kita berdiri tegak, menyadari bahwa semua itu telah berhasil kita lewati. Lewat waktu Allah memperlihatkan bahwa apa yang dulu tampak mustahil, kini menjadi kekuatan dalam perjalanan hidup kita.

Mungkin ada keputusan yang dianggap merupakan kesalahan besar, yang membuat kita terpuruk. Namun, tanpa disadari, justru itulah yang pada akhirnya menyelamatkan kita dan membawa kebahagiaan di masa sekarang. Kadang, kesalahan yang kita anggap besar adalah jalan yang Allah berikan untuk membentuk kita menjadi pribadi yang lebih baik, lebih kuat, dan lebih bijaksana.

Hidup adalah perjalanan yang penuh dengan tantangan. Kadang rasa ingin menyerah dan keraguan datang, tapi setiap langkah, sekecil apapun, mendekatkan kita ke tujuan. Dan keberhasilan kita bertahan sampai hari ini adalah buah dari kesabaran dan doa yang tak pernah berhenti.

Kadang, kita terlalu fokus pada hasil, hingga lupa bahwa proseslah yang berharga di perjalanan ini. Setiap jatuh, bangun, tawa, dan air mata membentuk diri kita hari ini. Menghargai proses berarti menghargai diri kita sendiri, karena di setiap langkah, selalu ada pelajaran yang mendekatkan kita pada versi terbaik diri kita.

Saat menjalani prosesnya, mungkin ada kesalahan yang kita lalui. Dari kesalahan tersebut, jangan sampai menghentikan proses kita untuk mencapai tujuan. Karena di balik setiap rintangan terdapat kesempatan untuk tumbuh.

Seperti kata Dr. Fahruddin Faiz dalam salah satu podcast. “Ini akan berlalu.” Ya, semua akan berlalu sesuai dengan waktunya. Mari perbanyak lagi stok sabar nya :)

Sumber: Youtube Greatmind | Rintiksendu